GML NEWS TV, KALIANDA. Diskominfo Lamsel – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, membuka secara resmi puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-2 Radio Dimensi Baru FM (dbfm) 93 Kalianda, Rabu (22/12/2021).
Kegiatan yang diselenggarakan tepat pada peringatan Hari Ibu ke-93, digelar di Halaman Studio Radio dbfm Kalianda, dengan tetap menerapkan standar protokol kesehatan Covid-19.
Dengan mengambil tema “Indonesia Bangkit Prestasi Melejit”, peringatan HUT Radio dbfm 93 Kalianda turut dimeriahkan dengan berbagai rangkaian perlombaan. Seperti lomba mewarnai, penyiar radio, solo song dan fashion show.
Ketua Pelaksana Kegiatan Chairunnisa Yahman mengungkapkan, berbagai rangkaian kegiatan lomba telah dilaksanakan mulai tanggal 1 November 2021 hingga 10 Desember 2021. Sedangkan puncak kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu 22 Desember 2021.
“Kami telak melaksanakan lomba, seperti penyiar radio, solo song, fashion show dan mewarnai. Kegiatan ini telah kami laksanakan sejak dari dibukanya pendaftaran mulai 1 November sampai terakhir diawal Desember tepatnya tanggal 10 Desember,” ungkapnya.
Chairunnisa juga menuturkan, kegiatan lomba tersebut diikuti oleh 134 peserta, dengan rincian lomba penyiar radio sebanyak 17 peserta, solo song sebanyak 23 peserta, fashion show sebanyak 33 peserta dan lomba mewarnai sebanyak 61 peserta.
“Untuk lomba penyiar radio telah dilakukan beberapa rangkaian seleksi pada 15 Desember 2021, tepatnya di studio tercinta kami di dbfm Radio. Demikian pula dengan lomba solo song, kami telah melaksanakan audisi di Kalibata Caffe pada 12 Desember 2021,” katanya.
Sementara, Sekda Kabupaten Lampung Selatan Thamrin mengapresiasi atas diselenggarakannya berbagai rangkaian kegiatan lomba yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-2 Radio dbfm 93 Kalianda.
Menurutnya, berbagai rangkaian kegiatan lomba tersebut sangat berdampak positif, bagi pengembangan bakat generasi muda di Kabupaten Lampung Selatan.
“Saya berpesan agar kegiatan lomba ini dapat adik-adik jadikan sebagai ajang untuk mengasah kemampuannya. Bisa saja melalui keikutsertaan adik-adik dalam lomba ini, akan menjadi awal dari keberhasilan dalam berkarier di dunia seni lukis dan entertain,” ujarnya.
Thamrin juga berharap, dengan diselenggarakannya lomba tersebut akan dapat menjadi wadah dalam meningkatkan kreatifitas dan kemampuan masyarakat, dalam berbagai bidang yang diperlombakan khususnya para remaja.
“Semoga melalui berbagai kegiatan lomba dapat dijadikan wadah bagi masyarakat kita dalam menyalurkan kreatifitasnya serta bakat mereka dibidang seni, sastra dan jurnalistik,” harapnya.
Hadir dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika M. Sefri Masdian, Direktur Utama Radio dbfm 93 Kalianda Rudi Suhaimi, Kepala Dinas Pendidikan Yespi Cory, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Maturidi, serta beberapa tamu undangan lainnya. (uea)
Komentar