Jelang Pemilu, Sekdakab Lampung Selatan Ingatkan Netralitas ASN


GMLNEWSTV.COM- LAMSEL, Kalianda – Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Lampung Selatan, Thamrin mengingatkan bahwa Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 tidak lama lagi.

Masyarakat akan menghadapi Pemilu Serentak, mulai dari pemilihan Presiden-Wakil Presiden, dan Anggota Legislatif, tepatnya pada tanggal 14 Februari mendatang. Untuk itu, Thamrin mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap menjaga netralitas jelang Pemilu.

Hal itu disampaikan Thamrin saat memimpin apel mingguan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung, di Lapangan Korpri Pemkab setempat, Senin (8/1/2024).

“Kepada seluruh ASN agar menjaga netralitas dan ikut menjaga kondusivitas daerah kita,” ujar Thamrin saat menyampaikan amanat Bupati Lampung Selata dalam apel tersebut.

Thamrin bilang, di Tahun Politik ini, sudah pasti banyak hal-hal yang harus disikapi dengan bijak. Termasuk netralitas ASN yang sering menjadi sorotan. Jangan sampai terprovokasi pada sesuatu yang dapat merusak dan memecah belah kerukunan masyarakat.

“Menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama untuk menyukseskan gelaran Pemilu nanti. Berbeda pandangan politik jangan sampai memutus ikatan persaudaraan, dan silaturahmi harus tetap terjaga,” imbuh Thamrin. (DUL)


Editor (slm)

Komentar

gmlnewstv@gmail.com

Kejadian Malam Takbiran di bukit kemuning bukan tawuran,melainkan perkelahian dengan pengeroyokan.

Seorang Bandar Sabu di Ringkus Sat Res Narkoba Polres Lampung Utara - GMLNEWSTV.

Terjadi Lagi Ilegal Logging Di Hutan Kawasan Lampung Utara, "Publik Menanyakan Apa Kerja Polhut Dinas Kehutanan Kabupaten Lampung Utara"

Waspada ! Ada Buaya Besar Berenang Di Sekitar Pantai Kalianda

Polsek Bukit Kemuning Melimpahkan Barang Bukti Perkara Ilegal Logging Polres Lampung Utara

Tentang Ucok Aritonang, Wartawan Senior yang Hari Ini Meninggal Dunia

Warga Pasar Baru Di Gegerkan Penemuan Mayat Gantung Diri Di dalam rumah nya.

Bikin Takut Warga Kalianda, 15 Geng Motor Bersenjata Diburu Polres, Satu Pelajar Nekat Tebas Mobil

Dugaan Tindak Pidana Ilegal Logging Kayu Sonokeling Masih Dalam Proses.

Keseret Ombak warga Karet, kalianda,meninggal Dunia.